Sabtu, 24 September 2016

Pemateri Handal - Menggugah Antusias Peserta



Selamat pagi kawan-kawan, salam jaya untuk semuannya.

         Pada postingan kali ini masih melanjutkan cerita dari kegiatan PAKAN 2016 yang dilaksanakan di SPP-SPMA Provinsi Kalimantan Barat. Banyak keseruan dan kegembiraan yang didapat oleh peserta pakan dari kegiatan ini. Namun, dalam kegiatan ini tidak hanya berupa seru-seruan dan senang-senang. Karena pada kegiatan ini juga peserta diberi ilmu seputar organisasi yang akan meningkatkan kualitas dari peserta tersebut dan diharapkan dapat menjadi mahasiswa yang aktif organisasi, cerdas dalam  akademik, dan berjiwa kepemimpinan.


        Ditambah lagi, pemateri-pemateri yang memberikan ilmu tersebut merupakan pemateri yang benar-benar handal. Pemateri-pemateri tersebut berasal dari guru SPP-SPMA Provinsi Kalimantan Barat. Adapun Nama-nama dari pemateri tersebut yakni Bapak Normansyah, Ibu Erly Puspitasari, dan Bapak Wira Hidayat. Untuk Bapak Normansyah memberikan materi seputar Managemen Organisasi dan Komunikasi Efektif. Sedangkan untuk Ibu Erly Puspitasari memberikan materi tentang Managemen Konflik, dan Bapak Wira Hidayat menjelaskan tentang Kepemimpinan.


       Masing-masing pemateri mempunyai ciri khas dalam penyampaian materi. Semuanya memberikan simulasi yang menarik mulai dari melatih kekompakan, membuat peserta mengambil sebuah keputusan apabila terjadi konflik sampai kepada menjadi karakter yang berjiwa kepemimpinan. Sehingga dengan materi-materi yang luar biasa, ditambah dari pemateri handal disertai dengan simulasi yang menggugah antusias peserta, maka wajar saja jika seandainya minat peserta untuk terus mengikuti kegiatan ini tidak surut walaupun bisa dibilang kegiatan pemberian materi kepada peserta berlangsung dari pagi sampai sore hari. 


        Cukup sekian cerita pendek mengenai kegiatan PAKAN 2016 pada edisi di sekolah SPP-SPMA Provinsi Kalimantan Barat. Jangan lupa untuk membaca artikel dan cerita lainnya di blog ini ya. Jika ada kawan-kawan anggota HIMASITER yang berminat untuk menulis artikel seputar peternakan untuk blog Himasiter-Untan.blogspot.co.id bisa langsung menghubungi ketua Media dan Informasi HIMASITER.
Terima Kasih.

0 komentar:

Posting Komentar

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html