Rabu, 19 Oktober 2016

Regenerasi Logo HIMASITER, Perbaharuan Semangat Juang Membangun Peternakan

       Salam Jaya Peternakan....

       Pada postingan kali ini, kita akan membahas tentang logo terbaru dari HIMASITER beserta filosofinya. Hal itu, berdasarkan hasil Musyawarah Tahunan ke-2 tahun 2016 dan disempurnakan oleh Tim Panitia Khusus Musyawarah Tahunan ke-2 pada tanggal 18 Oktober 2016 dengan ini menetapkan, mulai hari ini dan seterusnya logo Himpunan Mahasiswa Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura akan menggunakan logo seperti gambar diatas. Adapun filosofi yang terkandung dalam logo tersebut yakni:

  1. Rumput dan Legum : Merupakan 2 jenis pakan ternak yang menunjukan Himpunan Mahasiswa Peternakan memiliki tujuan untuk mencapai kesejahteraan dan kemakmuran.
  2. Akar rumput  : Bermakna Himpunan Mahasiswa Peternakan memiliki semangat yang kuat dan ikatan kekeluargaan yang erat satu sama lain.

  3. Pita berwarna putih dengan lis hitam : Menunjukan bahwa mahasiswa peternakan memiliki keindahan dan keragaman tanpa memandang  agama, ras, suku, adat-istiadat, warna kulit, dan  status sosial.

  4. Bola dunia: Menunjukan bahwa peternakan tidak terbatas di suatu daerah saja tetapi berada diseluruh dunia.

  5. 3 kepala ternak (sapi, kambing, dan ayam)  : Merupakan simbol hewan yang erat kaitanya dengan suatu usaha peternakan serta 3 ekor melambangkan Tridarma Perguruan Tinggi.

  6. Tulisan Himasiter: Merupakan singkatan dari Himpunan Mahasiswa Peternakan.

  7. Tulisan Universitas Tanjungpura: Menunjukkan Himpunan Mahasiswa Peternakan berada di Universitas Tanjungpura.
  8. Lingkaran Hijau Muda : Menggambarkan bahwa Himpunan Mahasiswa Peternakan berada di dalam fakultas pertanian.

  9. Warna Hijau Muda : Melambangkan warna umum yang dipakai untuk menggambarkan  Fakultas Pertanian Universitas Tanjungpura.

  10. Warna Coklat: Merupakan warna umum yang dipakai dalam menggambarkan warna peternakan.

  11. Warna putih : Menggambarkan bahwa Mahasiswa Peternakan memiliki pemikiran yang suci, serta cita-cita yang mulia.

  12. Warna hitam : Menunjukan bahwa Mahasiswa Peternakan memiliki komitmen dan usaha yang kuat dan tangguh, walaupun dalam tekanan dan kondisi terancam.

  13. Warna Hijau Tua : Menggambarkan semangat dan dinamika yang terjadi dalam tubuh Himpunan Mahasiswa Peternakan akan tetapi tetap bersikap dan bertindak dengan cara-cara yang bijaksana yang berlandaskan keberanian dan kebenaran untuk mewujudkan kemajuan bangsa dan negara.
          Kiranya, cukup sekian postingan kali ini yang dapat diberikan kepada kawan-kawan. Jangan lupa untuk membaca berita dan artikel lainnya di blog ini ya. Jika ada kawan-kawan anggota ataupun pengurus HIMASITER yang berminat untuk menulis artikel seputar peternakan di blog Himasiter-Untan.blogspot.co.id bisa menghubungi para pengurus bidang bagian MEDINFO.

HIMASITER "Satu Tujuan Membangun Peternakan"

0 komentar:

Posting Komentar

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html